PEMBUATAN KARBON AKTIF DARI CANGKANG BUAH KARET (Hevea brasilliensis) DENGAN AKTIVATOR H3PO4 DAN APLIKASINYA SEBAGAI PENJERAP Cr(VI)

Abstrak: Karbon aktif dari bahan lignoselulosa bersifat terbarukan, melimpah, dan tidak mahal. Karbon aktif dari cangkang buah karet yang diaktivasi secara kimia mempunyai kemampuan untuk menjerap logam berat. Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji pengaruh konsentrasi aktivator asam fosfat terhadap karakteristik karbon aktif cangkang buah karet, dan kemampuannya dalam menjerap Cr(VI). Bahan–bahan yang digunakan antara lain cangkang buah karet, aquades, dan larutan Cr(VI). Penelitian dilakukan dengan mengimpregnasi cangkang buah karet yang sudah halus dengan asam fosfat pada konsentrasi 20%, 40%, dan 60% selama 1 jam kemudian dilakukan karbonisasi di furnacepada suhu 500oC selama 1 jam. Karbon aktif cangkang buah karet yang didapat diaplikasikan untukmenjerap Cr(VI). Analisis karakteristik luas permukaan karbon aktif cangkang buah karet menggunakan metode BET dan konsentrasi sisa Cr(VI) diukur menggunakan Atomic AdsortionSpectrophotometer (AAS). Hasil penelitian didapatkan karakteristik karbon aktif cangkang buah karet berupa kadar air, kadar abu, kadar zat menguap telah memenuhi Standard Nasional Indonesia (SNI) kecuali kadar abu karbon aktif hasil aktivasi 20%. Luas permukaan karbon aktif cangkang buah karet telah memenuhi standar adsorben komersial. Penjerapan Cr(VI) terbesar pada karbon aktif hasil aktivasi 40% dengan persentase penjerapan 96,67%
Kata kunci: Cangkang buah karet, Karbon aktif, Konsentrasi asam fosfat, Karakteristik karbon aktif, Penjerapan Cr(VI)
Penulis: Muhammad Zulfadhli, Iriany
Kode Jurnal: jpkimiadd170065

Artikel Terkait :