PEMBUATAN KARBON AKTIF DARI CANGKANG BUAH KARET DENGAN AKTIVATOR H3PO4 DAN APLIKASINYA SEBAGAI PENJERAP Pb(II)

Abstrak: Kebutuhan karbon aktif di Indonesia semakin meningkat seiring berkembangnya era industrialisasi. Jika ditinjau dari sumber daya alam di Indonesia, sangatlah mungkin kebutuhan karbon aktif dapat dipenuhi dengan produksi dari dalam negeri. Cangkang buah karet merupakan limbah padat yang sangat berpotensial untuk beragam kegunaan, diantaranya adalah untuk bahan baku pembuatan karbon aktif. Dalam penelitian ini, limbah cangkang buah karet tersebut diolah menjadi arang aktif.Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh konsentrasi aktivator asam fosfat terhadapkarakteristik karbon aktif serta daya serap karbon aktif terhadap logam Pb(II). Cangkang buah karetyang lolos pada ayakan 100 mesh diimpregnasi dengan aktivator asam fosfat (H3PO4) dengan rasiocangkang buah karet : asam fosfat (b:b) sebesar 1:2 dan variasi konsentrasi (H3PO4) sebesar 20%,40%, dan 60% selama 1 jam. Setelah proses perendaman dengan asam tersebut, bahan dikarbonisasi di dalam furnace pada suhu 500oC selama 1 jam. Analisa luas permukan karbon aktif menggunakanalat Braunanear, Emmelt dan Teller dan konsentrasi hasil penjerapan logam Pb(II) diukur denganSpektroskopi Serapan Atom. Hasil penelitian menunjukkan karakteristik karbon aktif secara umumtelah memenuhi Standar Nasional Indonesi. Karbon aktif hasil aktivasi asam fosfat dengan konsentrasi 20% mampu menghilangkan kadar ion Pb(II) sebesar 74%.
Kata kunci: Cangkang buah karet, Karbon aktif, Konsentrasi asam fosfat, Penjerapan Pb(II)
Penulis: Joko Murtono, Iriany
Kode Jurnal: jpkimiadd170066

Artikel Terkait :