PENGARUH MIND MAPPING BOARD TERHADAP KEMAMPUAN KOGNITIF ANAK KELOMPOK B

Abstrak: Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Penelitian ini bertujuan untuk membuktikan apakah ada pengaruh penggunaan mind mapping board dalam kemampuan kognitif. Dalam penelitian ini sampel berjumlah 26 anak. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah observasi dan dokumentasi. Hasil penelitian setelah diberikan treatment pada kelompok eksperimen (posttest) dapat dibuktikkan melalui perhitungan menggunakan Mann-Whithey U test (Uji U), berdasarkan analisis data tersebut dapat dinyatakan bahwa ada pengaruh penggunaan mind mapping board secara signifikan terhadap kemampuan kognitif pada anak kelompok B.
Kata Kunci: Mind mapping board, Kemampuan kognitif
Penulis: Maulida Saras Melati, Soeprajitno
Kode Jurnal: jppaudsddd151286

Artikel Terkait :