PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN SNOWBALL THROWING BERMEDIA KARTU BERGAMBAR TERHADAP KEMAMPUAN MEMBACA PERMULAAN ANAK KELOMPOK B

Abstrak: Penelitian kuantitatif ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran snowball throwing bermedia kartu bergambar terhadap kemampuan membaca permulaan anak kelompok B di TK Ihyaul Ulum Lamongan. Sampel penelitian berjumlah 17 anak kelompok B di TK Ihyaul Ulum Lamongan. Teknik pengumpulan data menggunakan metode observasi dengan alat penilaian berupa lembar observasi dan metode dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan rumus Wilcoxon Match Pairs Test. Berdasarkan hasil penelitian dengan uji wilcoxon dapat diketahui bahwa Thitung<Ttabel(0<35) dengan taraf signifikan 5%. Dengan demikian hipotesis alternatif (Ha) tidak ditolak dan hipotesis nol (Ho) ditolak. Jadi, apabila Thitung<Ttabel maka Ha diterima. Sehingga dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh yang signifikan penerapan model pembelajaran snowball throwing bermedia kartu bergambar terhadap kemampuan membaca permulaan pada anak kelompok B di TK Ihyaul Ulum Lamongan.
Kata Kunci: Model pembelajaran snowball throwing bermedia kartu bergambar, kemampuan membaca permulaan
Penulis: Anzilul Faidho, Endang Pudjiastuti Sartinah
Kode Jurnal: jppaudsddd160591

Artikel Terkait :