PENGARUH PENERAPAN PENDEKATAN SCIENTIFIC DENGAN MODEL PEMBELAJARAN BERBASIS MASALAH TERHADAP BERPIKIR KRITIS SISWA SEKOLAH DASAR

Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan pengaruh penerapanpendekatan scientific dengan model pembelajaran berbasis masalah terhadap berpikirkritis siswa materi manusia dan lingkungannya di sekolah dasar. Penelitian inimenggunakan penelitian True eksperimen dengan rancangan penelitian Pretestposttestcontrol group design. Subjek penelitian kelas IVA dan kelas IVB SDNSingkalanyar 1 Prambon Nganjuk. Berdasarkan hasil penelitian yang dianalisisdengan menggunakan SPSS 19.0 menunjukkan bahwa ada pengaruh pendekatanscientific dengan model pembelajaran berbasis masalah terhadap berpikir kritis padamateri manusia dan lingkungannya di sekolah dasar dibuktikan dengan t hitung (13,377) > t tabel (2,021). Berdasarkan analisis data, dapat disimpulkan bahwapenerapan pendekatan scientific dengan model pembelajaran berbasis masalah padamateri manusia dan lingkungannya di sekolah dasar dapat digunakan sebagai salahsatu alternatif model pembelajaran yang dapat meningkatkan berpikir kritis siswa.
Kata Kunci: Pendekatan scientific, model pembelajaran berbasis masalah,berpikir kritis, manusia dan lingkungannya
Penulis: Ilmawati Imron
Kode Jurnal: jppaudsddd160568

Artikel Terkait :