PENGEMBANGAN LEMBAR KERJA SISWA (LKS) BERORIENTASI KOOPERATIF TIPE THINK PAIR SHARE UNTUK mMELATIHKAN KETERAMPILAN BERPIKIR KRITIS PADA MATERI TERMOKIMIA KELAS XI MIA 1 SMAN 1 BANGKALAN

Abstract: Penelitihan ini bertujuan untuk mengembangkan Lembar Kerja Siswa (LKS) berorientasi kooperatif tipe think pair share untuk melatihkan keterampilan berpikir kritis yang layak ditinjau dari kevalidan, kepraktisan dan keefektifan. Jenis penelitihan ini yaitu penelitihan pengembangan yang mengacul pada model 4 D, tetapi hanya sampai pada tahap develop. Instrumen yang digunakan yaitu lembar telaah, lembar validasi, lembar pretest dan postest keterampilan berpikir kritis serta angket respon siswa. Sumber data penelitihan ini dari dua  dosen kimia, guru kimia serta 12 siswa kelas XI SMA lalu data tersebut dapat dianalisis menggunakan deskriptif dan kuantitatif. Kevalidan yang diperoleh dari kualitas isi dan tujuan pada LKS 1-3 berturut-turut presentasenya yaitu (85,41%; 83,33%; 87,49%), kualitas intruksional pada LKS 1-3 berturut-turut presentasenya sama  yaitu 85,41%. Kualitas teknis pada LKS 1-3 berturut-turut presentasenya sama yaitu 85,41%. Hasil pretest dan posttest keterampilan berpikir kritis setelah diberikan LKS berorientasi kooperatif tipe think pair share mendapatkan nilai n gain score 0,72 sampai 0,90, rata-rata N gain score 0,80 dengan kriteria Tinggi. Hasil angket respon dari siswa menunjukkan 85,25 % siswa memberikan respon positif terhadap LKS yang dikembangkan  dengan kriteria sangat baik.                                        
Kata Kunci: Kooperatif tipe TPS, berpikir kritis, termokimia
Penulis: ARDHIAN OKTAVIA PERMATASARI, Ismono
Kode Jurnal: jpkimiadd170086

Artikel Terkait :