PENGEMBANGAN MODUL PEMBELAJARAN MENGGUNAKAN LEARNING CONTENT DEVELOPMENT SYSTEM (LCDS) UNTUK MATERI POKOK IMPULS DAN MOMENTUM

Abstract: Tujuan penelitian ini adalah menghasilkan modul pembelajaran menggunakan LCDS pada materi pokok impuls dan momentum, mendeskripsikan kemenarikan, kemudahan, kemanfaatan, serta keefektifan produk. Penelitian ini menggunakan model penelitian pengembangan yang diadaptasi dari prosedur pengembangan produk dan uji produk menurut Suyanto dan Sartinem yang terdiri dari 7 langkah, yaitu analisis kebutuhan, identifikasi sumber daya, identifikasi spesifikasi produk, pengembangan produk, uji internal, uji eksternal, dan produksi. Hasil uji eksternal menunjukkan nilai kemenarikan dengan skor 3,23 (menarik), kemudahan dengan skor 3,31 (sangat mempermudah), dan kemanfaatan dengan skor 3,22 (bermanfaat). Selain itu, produk yang dikembangkan efektif digunakan sebagai media pembelajaran karena rata-rata nilai gain berdasarkan hasil pretest dan posttest yaitu 0,57 (klasifikasi sedang).
Kata kunci: modul pembelajaran, learning content development system (LCDS), impuls dan momentum
Penulis: Rizky Syarifah Rosiati Hutagalung, Agus Suyatna, Nengah Maharta
Kode Jurnal: jpfisikadd160181

Artikel Terkait :