PENGEMBANGAN PERANGKAT PEMBELAJARAN KOOPERATIF BERBASIS GAYA BELAJAR
Abstract: Penelitian ini
bertujuan untuk mengembangkan perangkat pembelajaran kooperatif berbasis gaya
belajar peserta didik. Penelitian ini termasuk penelitian pengembangan. Yang
dikembangkan adalah perangkat pembelajaran yang terditi atas (1) RPP; (2) LKPD;
dan (3) Buku Ajar. Desain pengembangan perangkat yang digunakan mengacu pada
model pengembangan Kemp dengan subjek penelitian adalah peserta didik kelas
VIII SMP. Proses pengumpulan data menggunakan lembar validasi, lembar
pengamatan, angket respon peserta didik, angket gaya belajar, dan tes hasil
belajar fisika. Hasil penelitian menunjukkan bahwa perangkat pembelajaran yang
dikembangkan merupakan perangkat pembelajaran yang baik karena telah memenuhi
kriteria valid, praktis, dan efektif.
Penulis: Muhammad Jarnawi
Kode Jurnal: jpfisikadd160223