PENGGUNAAN METODE PENEMUAN UNTUK MENINGKATKAN KETUNTASAN BELAJAR SISWA MATA PELAJARAN MATEMATIKA PADA KONSEP PENJUMLAHAN KELAS II SEMESTER I SDN DOYONG II MIRI KAB. SRAGEN TAHUN PELAJARAN 2015/2016
Abstrak: Prestasi belajar
Matematika siswa kelas II SDN Doyong II untuk tahun pelajaran 2015/2016 belum
memuaskan karena rata-rata prestasi belajar siswa masih di bawah Kriteria
Ketuntasan Minimal (KKM). Mata pelajaran Matematika merupakan salah satu mata
pelajaran yang paling ditakuti oleh siswa.
Hambatan dapat berasal dari guru dan siswa itu sendiri. Hambatan dari
guru antara lain kurang dapat menumbuhkan motivasi siswa untuk lebih menyenangi
mata pelajaran Matematika. Guru kurang memahami metode pembelajaran yang sesuai
dengan materi pembelajaran. Sebagai guru hendaknya pandai dalam memilih metode,
teknik, maupun model pembelajaran sehingga proses belajar mengajar dapat
berlangsung dengan aktif, kreatif, efektif, dan menyenangkan. Sedang hambatan
dari siswa antara lain: Sebagian siswa beranggapan bahwa Matematika merupakan
mata pelajaran yang tidak menarik, sulit, dan membosankan; Proses pembelajaran
Matematika kurang kondusif; Guru masih sering mengalami kesulitan dalam
menanamkan konsep-konsep dasar Matematika kepada siswa, khususnya pada konsep
penjumlahan bilangan.
Untuk meningkatkan kompetensi siswa dalam menjumlahkan bilangan cacah
perlu menggunakan metode penemuan. Dengan menggunakan ”Metode Penemuan”
kemampuan siswa dalam menjumlahkan bilangan cacah diharapkan dapat meningkat.
Oleh karena itu, dalam penelitian ini bertujuan memberikan sumbangan informasi
dan pemikiran tentang bagaimana ”Metode Penemuan” digunakan dalam pembelajaran
membandingkan bilangan cacah. Selain itu juga untuk mengetahui adanya
peningkatan prestasi siswa dalam menjumlahkan bilangan cacah.
Dengan demikian untuk memperoleh
hasil belajar yang lebih berkualitas
maka perlu menggunakan metode penemuan dalam pembelajaran menjumlahkan bilangan
cacah.
Penulis: Suyatno
Kode Jurnal: jppaudsddd160645