Peningkatan Aktivitas Dan Hasil Belajar IPA Siswa Kelas 4 SD Neg. Katangka 1 Makassar Melalui Model Pembelajaran Kooperatif Tipe STAD Menggunakan Media Pembelajaran Komik Pendidikan Sains

Abstract: Peningkatan proses pengajaran merupakan salah satu aspek penting untuk mengembangkan kualitas pembelajaran pada semua jenjang pendidikan yang dapat dilakukan melalui penelitian tindakan. Penelitian tindakan kelas ini berfokus pada peningkatan aktivitas dan hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPA melalui penerapan model pembelajaran kooperatif tipe STAD menggunakan media komik pendidikan sains. Penelitian ini terdiri dari dua siklus dengan subjek penelitian adalah siswa kelas 4 sebanyak 25 siswa yang terdiri atas 10 siswa laki-laki dan 15 siswa perempuan pada semesters ganjil tahun ajaran 2016-2017. Tujuan penelitian ini adalah untuk (1) meningkatkan hasil belajar siswa; dan (2) dan meningkatkan aktivitas siswa dalam pembelajaran IPA. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) peningkatan hasil belajar siswa pada siklus satu dengan rat-rata kelas 74.6 dengan jumlah siswa yang tuntas sebanyak 12, sedangkan pada siklus ke 2 diperoleh rata-rata kelas sebesar 86.6; (2) peningkatan aktivitas belajar IPA siswa dari siklus 1 ke siklus 2 untuk setiap aspek aktivitas. Hal ini dapat disimpulkan bahwa pembelajaran IPA melalui penerapan model pembelajaran kooperatif tipe STAD dengan menggunakan media komik pendidikan sains dapat meningkatkan hasil belajar dan aktivitas belajar siswa.      
Kata kunci: Pembelajaran kooperatif tipe STAD, media komik pendidikan sains, hasil belajar, aktivitas belajar
Penulis: Rahmawati
Kode Jurnal: jpfisikadd170112

Artikel Terkait :