PENINGKATAN KEMAMPUAN BAHASA PENGENAL HURUF VOKAL MELALUI METODE TANYA JAWAB PADA ANAK KELOMPOK BERMAIN

Abstrak: Penelitian tindakan kelas ini bertujuan untuk mengetahui adanya peningkatan kemampuan bahasa pengenalan huruf vokal melalui metode tanya jawab. Subyek penelitiannya adalah anak kelompok bermain Mutiara Bunda Kesamben Jombang yang berjumlah 14 anak. Metode pengumpulan data dalam penelitian ini menggunakan observasi dan dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu diskriptif kualitatif. Hasil penelitian ini menunjukkan adanya peningkatan kemampuan bahasa pengenalan huruf vokal anak sebesar 85,7% sehingga dapat disimpulkan bahwa melalui metode tanya jawab dapat meningkatkan  kemampuan bahasa pengenalan huruf vokal anak berdasarkan evaluasi pada silkus I dan II.
Kata kunci: Metode tanya  jawab, Kemampuan berbahasa
Penulis: Eka Kusuma Wardhani, Sri Setyowati
Kode Jurnal: jppaudsddd151202

Artikel Terkait :