PERBANDINGAN HASIL ANALISIS DUA LABORATORIUM MENGGUNAKAN METODE YANG BERBEDA
Abstrak: Telah dilakukan
perbandingan hasil analisis suatu sampel abu vulkanik pada dua laboratorium
dengan metode analisis yang berbeda. Pekerjaan ini bertujuan untuk meningkatkan
mutu suatu laborotorium pengujian serta menjalin kerjasama dengan laboratorium
pengujian dari Negara lain. Sampel diuji di laboratorium AAN – PSTA menggunakan
metode AAN, sedangkan pada Universitas Texas menggunakan ICP-MS dan ENAA. Dari
target 12 unsur, laboratorium AAN – PSTA mampu menyajikan data analisis 11
unsur. Berdasarkan hasil perbandingan diketahui bahwa analisis unsur K, Mn, Ti
dan Fe dari kedua laboratorium mempunyai perbandingan yang sangat baik dan
saling berdekatan. Hal ini diketahui dari nilai RSD dan koefisien korelasi
hasil analisis kedua laboratorium. Sedangkan dilihat dari perbedaan hasil
diketahui bahwa hasil analisis unsur Al, Na, K, Fe, V, Mn, Ti, Cr dan As dari
kedua laboratorium tidak beda signifikan. Dari 11 unsur yang dilaporkan, hanya
unsur Zn yang mempunyai nilai berbeda signifikan untuk dua laboratorium.
Penulis: Sri Murniasih, Agus
Taftazani
Kode Jurnal: jpkimiadd170023