Upaya Meningkatkan Hasil Belajar Fisika Melalui Pembelajaran Kontekstual Pada Siswa Kelas VII SMP Aisyiyah Paccinongang

Abstract: Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (classroom action research) yang bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar fisika peserta didik kelas VII SMP Aisyiyah Paccinongang yang berjumlah 35 peserta didik terdiri atas 7 peserta didik laki-laki dan 28 peserta didik perempuan. Penelitian ini dilaksanakan dalam 2 siklus terdiri atas empat komponen utama, yaitu: 1). Perencanaan, 2). Pelaksanaan tindakan, 3). Observasi, dan 4). Refleksi.Untuk mengumpulkan data tentang hasil belajar peserta didik digunakan tes hasil belajar dalam bentuk pilihan ganda dan untuk data peningkatan keaktifan peserta didik dalam kelas digunakan lembar observasi.Selanjutnya data yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan analisis kuantitatif dan analisis kualitatif.Hasil penelitian menunjukkan pada siklus I nilai rata-rata hasil belajar peserta didik sebesar 60.97 dengan persentase jumlah peserta didik dalam kategori tinggi sebesar 34.29% sedangkan pada siklus II nilai rata-rata hasil belajar peserta didik sebesar 72.00 dengan persentase jumlah peserta didik dalam kategori tinggi sebesar 71.43%. Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa hasil belajar fisika pada pokok bahasan pengukuran peserta didik kelas VII SMP Aisyiyah Paccinongang dapat ditingkatkan dengan menggunakan model pembelajaran Kontekstual.
Kata Kunci: Penelitian Tindakan Kelas, Pembelajaran Kontekstual, Hasil Belajar Fisika
Penulis: Ariansyah, Khaeruddin, Maruf
Kode Jurnal: jpfisikadd151053

Artikel Terkait :