IDENTIFIKASI PERMASALAHAN PELAKSANAAN LAYANAN BIMBINGAN KARIR DI SMP SE-KECAMATAN DEPOK

Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi permasalahan dalam pelaksanaan layanan bimbingan karir di SMP se-Kecamatan Depok, Sleman, Yogyakarta. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif deskriptif dengan jenis penelitian survei. Subjek penelitian ini adalah 18 guru bimbingan dan konseling (populasi) dan siswa kelas VIII (praportional sampling) di SMP se-Kecamatan Depok, Sleman, Yogyakarta. Metode pengumpulan data adalah skala. Hasil penelitian menunjukan permasalahan dalam pelaksanaan layanan bimbingan karir yang sangat bermasalah menurut guru bimbingan dan konseling terletak pada faktor saranan dan prasarana (50%) dan faktor pelaksana layanan bimbingan karir (25%). Permasalahan dalam pelaksanaan layanan bimbingan karir yang sangat bermasalah menurut siswa terletak pada faktor proses layanan bimbingan karir (22,2%), faktor peminatan dan perencanaan individual (19,4%), faktor bentuk layanan bimbingan karir (13,8%), faktor pelaksana layanan bimbingan karir dan faktor evaluasi pelaksana layanan bimbingan karir (11,2%), faktor sarana dan prasarana (9,4%), faktor media layanan bimbingan karir (6,8%), faktor materi layanan bimbingan karir (3,3%), dan faktor guru bimbingan dan konseling (2,7%).
Kata kunci: permasalahan, pelaksanaan bimbingan karir
Penulis: Susi Susanti
Kode Jurnal: jpbkdd160285

Artikel Terkait :