PENERIMAAN DIRI MAHASISWA TUNANETRA TOTAL (STUDI KASUS PADA MAHASISWA FIP UNY)

Abstrak: Penelitian  ini  bertujuan  untuk  mengetahui  penerimaan  diri  mahasiswa  tunanetra  total   yang sebelumnya dapat melihat secara normal di Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Yogyakarta. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan jenis studi kasus. Teknik pengumpulan data menggunakan metode wawancara mendalam, observasi, dan studi dokumentasi. Subjek penelitian berjumlah tiga orang. Instrumen penelitian menggunakan pedoman wawancara dan pedoman observasi. Uji keabsahan data menggunakan triangulasi sumber dengan teknik analisis data model interaktif Milles dan Huberman. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerimaan diri ketiga subjek mahasiswa tunanetra total yang meliputi tujuh indikator, yaitu: (1) positif terhadap diri, (2) mengakui dan menerima kekurangan dan kelebihan diri sendiri, (3) positif dengan kehidupan masa lalu, (4) puas dengan diri sendiri, (5) menerima persepsi orang lain atau penilaian orang lain, (6) keterbukaan diri, (7) melihat diri secara realistis di Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Yogyakarta sudah dikatakan baik walaupun salah satu subjek sesekali kecewa, tidak terima dengan pengalaman masa lalu, dan dua subjek merasa tidak puas dengan yang dimiliki.
Kata kunci: penerimaan diri, mahasiswa, tunanetra total
Penulis: Wildan Isnaini Yahya
Kode Jurnal: jpbkdd160223

Artikel Terkait :