PENGGUNAAN LAYANAN BIMBINGAN KELOMPOK UNTUK MENINGKATKAN KOMUNIKASI INTERPERSONAL PADA SISWA KELAS VIII
Abstract: Tujuan penelitian
ini adalah untuk mengetahui bahwa layanan bimbingan kelompok dapat digunakan
untuk meningkatkan kemampuan komunikasi interpersonal siswa. Masalah dalam penelitian ini adalah kemampuan
komunikasi interpersonal siswa. Metode penelitian ini adalah metode
pre-eksperimental dengan menggunakan one group pretest and postest design.
Subjek penelitian sebanyak 11 siswa yang memiliki kemampuan komunikasi
interpersonal. Teknik pengumpulan data menggunakan lembar observasi. Analisis
data dengan menggunakan uji Wilcoxon menunjukkan peningkatan kemampuan
komunikasi interpersonal siswa sebesar 40,22 % dan Z hitung = -2,935 < Z
tabel= 1,645 maka H0 ditolak dan Ha diterima, artinya penggunaan layanan
bimbingan kelompok dapat meningkatkan komunikasi interpersonal siswa.
Penulis: Leo Iskandar, Giyono,
Ratna Widiastuti
Kode Jurnal: jpbkdd150436