Studi Kasus Tentang Gaya Hidup Hedonisme Mahasiswa Bimbingan dan Konseling Universitas Ahmad Dahlan

Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tentang penyebab gaya hidup hedonisme mahasiswa bimbingan dan konseling angkatan 2011 di Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta. Penelitian ini dilakukan dengan menggunakan penelitian kualitatif studi kasus, yang mengupas secara lebih mendalam tentang permasalahan yang terkait dengan gaya hidup hedonisme mahasiswa bimbingan dan konseling angkatan 2011 di UniversitasAhmad Dahlan Yogyakarta. Peneliti menggunakan purposive sampling karena subyek yang akan ditelitimemperhatikan adanya karakteristik tertentu atau sifat khusus yang dimiliki. Peneliti mendapatkan 3 orang laki-laki dan 2 orang perempuan yang dijadikan subyek dalam penelitian ini. Hasil penelitian yang telah dilakukan menunjukkan bahwa gaya hidup hedonisme mahasiswa bimbingan dan konseling angkatan 2011 dilatarbelakangi oleh faktor eksternal yaitu keluarga dan teman pergaulan. Ketidakharmonisan di dalamkeluarga dan kurangnya perhatian, kasih sayang, peraturan baik di dalam keluarga maupun masyarakat yang membuat tekanan dalam diri individu, serta bujukan teman, sehingga sulit terlepas dari jerat gaya hidup hedonisme. Hasil penelitian bermanfaat dalam memberikan informasi bagi orangtua yang memiliki anak sebagai mahasiswa mengenai gaya hidup hedonisme mahasiswa, selain itu hasil penelitian dapat membantu orangtua dalam mencegah perilaku anak untuk bergaya hidup hedonisme.
Kata kunci: hedonisme, studi kasus, penelitian kualitatif
Penulis: Novita Trimartati
Kode Jurnal: jpbkdd140444

Artikel Terkait :