ANALISIS KELAYAKAN USAHA PENGOLAHAN SUSU SAPI DI KOTA WISATA BATU MALANG

Abstrak: Permintaan susu sapi meningkat setiap tahunnya. Sama halnya dengan konsumsi susu sapi di Kota Batu Malang yang juga semakin meningkat. Namun kenyataannya, usaha pengolahan susu sapi di Kota Batu Malang masih belum bisa mencukupi permintaan pasar. Makalah ini memuat penelitian untuk analisis kelayakan usaha pengolahan susu sapi. Dalam melakukan analisis kelayakan usaha ini, dilakukan analisis aspek pasar, aspek teknis, aspek legal dan lingkungan, aspek manajemen sumber daya manusia, serta aspek finansial. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa investasi usaha pengolahan susu sapi layak layak untuk direalisasikan. Dengan target produksi sebesar 700.000 liter per tahun didapatkan Payback Period (PP) selama 3 tahun, Net Present Value (NPV) sebesar Rp 2.232.741.372,00, dan Internal Rate of Return (IRR) sebesar 36,47%.
Kata Kunci: Pengolahan Susu Sapi, Analisis Kelayakan Usaha, Analisis Sensitivitas
Penulis: Antonius Christian Chandra, Abu Bakar, Dwi Kurniawan
Kode Jurnal: jptindustridd160288

Artikel Terkait :