ANALISIS RISIKO PENGGUNAAN ANALISA HARGA SATUAN PEKERJAAN BETON BERTULANG YANG SAMA UNTUK ELEMEN BANGUNAN YANG BERBEDA

ABSTRACT: Risiko adalah suatu ketidak pastian yang memberikan dampak positif dan negatif dalam proyek. Proyek X yang terletak pada salah satu tempat di Kota Batu, Jawa Timur, Indonesia. Proyek X menggunakan AHSP yang sederhadan pada kontrak (tidak melakukan Break down sesuai jenis dan variasi dimensi beton bertulang). Proyek X sudah memiliki gambar detail yang lengkap dan spesifikasi yang jelas, maka sesuai dengan SNI-7394:2008 harus dianalisis melalui breakdown setiap elemen beton bertulang. Maka dilakukan penelitian untuk mengetahui selisih biaya total proyek jika dihitung dengan Break Down sesuai SNI-7394:2008 pasal 5.2e, mencari faktor signifikan risiko serta respon risiko dan mencari metode yang tepat untuk menghitung AHSP beton bertulang pada proyek X. Metode yang digunakan adalah analisa AHSP dengan SNI-7394:2008, pengolahan manajemen risiko dengan Severity Index dan Risk Matrix Probability and Impact, dan pengambilan data primer dengan Kuesioner. Responden adalah Owner, Kontraktor dan Pengawas. Hasil penelitian terdapat selisih biaya Rp. 3.767.486.562,80- dan faktor risiko dalam proyek serta tindakanya adalah Faktor Biaya dan Data dilakukan tindakan Dihindari (Risk Avoidace), faktor Waktu dilakukan tindakan Diterima (risk Retaining), dan penggunaan AHSP yang cocok dalam Proyek X adalah dengan melakukan BreakDown sesuai dengan SNI-7394:2008 pasal 5.2.e.
Kata Kunci: Analisis Risiko, AHSP Beton Bertulang, Signifikan Risiko, Kuesioner, Severity index and Risk Matrix
Penulis: Devi Suryono, Saifoe El Unas, Eko Andi Suryo
Kode Jurnal: jptsipildd160767

Artikel Terkait :