PENDEKATAN RANTAI MARKOV DALAM PEMILIHAN UNIVERSITAS DI PASURUAN
Abstrak: Penelitian ini
bertujuan untuk mengetahui peluang besarnya perpindahan pemilihan minat siswa
SLTA ke universitas di Pasuruan dengan menggunakan metode Rantai Markov
berdasarkan data sampel terdiri dari 40 siswa-siswi hasil dari siswa kelas XII
SMKN Rembang Pasuruan, SMKN Gempol, MAN Pasuruan, dan SMKN 1 Bangil terhadap
pemilihan universitas di Pasuruan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa untuk
peminat Universitas Yudharta Pasuruan adalah 60 %, peminat Universitas Merdeka
Pasuruan adalah 40 %. Prediksi peminatan pada kondisi ekuilibrium adalah
peminat UYP 57,5 %, peminat Universitas Merdeka Pasuruan adalah 42,5 %.
Berdasarkan hasil analisis, pangsa pasar terbesar dimiliki oleh peminat
Universitas Yudharta Pasuruan, yaitu sebesar 58,98 %.
Penulis: M. Imron Mas'ud, Anis
Safitri, Achmad Abassyahil
Kode Jurnal: jptindustridd170011