Penerapan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) pada Praktik Kerja Kayu Siswa Kelas XII Program Keahlian Teknik Gambar Bangunan SMK Negeri 2 Depok Sleman Yogyakarta
Abstract: Penelitian ini
bertujuan untuk mengetahui pengetahuan, sikap, dan penerapan Keselamatan dan
Kesehatan Kerja (K3) pada praktik kerja kayu siswa kelas XII Program Keahlian
Teknik Gambar Bangunan (TGB) di SMK Negeri 2 Depok Sleman. Penelitian ini
merupakan penelitian deskriptif yang memaparkan secara ilmiah mengenai perilaku
K3 siswa pada saat praktik kerja kayu yang dilakukan oleh siswa sebagai
perwujudan dalam pelaksanaan K3. Metode pengumpulan data menggunakan tes,
angket, dan observasi. Analisis data menggunakan analisis statistik deskriptif.
Penelitian ini mendeskripsikan secara detail terhadap apa yang ditemukan dalam
pengambilan data. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) Pengetahuan siswa kelas XII TGB mengenai K3
sebagian besar masuk dalam kategori baik, (2) Sikap siswa kelas XII TGB dalam
melaksanakan K3 pada praktik kerja kayu sebagian besar masuk dalam kategori
baik, (3) Penerapan K3 siswa kelas XII TGB sebagian besar selalu menerapkan
tindakan K3 pada saat praktik kerja kayu.
Penulis: Khaliqa Putri, Nur
Hidayat, S.Pd., M.Pd
Kode Jurnal: jptsipildd170214