PENGARUH VARIASI KONFIGURASI PORTAL GEDUNG TIGA DIMENSI TERHADAP PERFORMA STRUKTUR SAAT PENGUJIAN GAYA GEMPA DUA ARAH

ABSTRACT: Indonesia adalah salah satu negara yang terletak dijalur rawan gempa, maka untuk setiap pembangunan fasilitas di Indonesia harus direncakan dengan memperhitungkan gaya gempa. Permasalahan keterbatasan lahan untuk tempat tinggal dapat diatasi dengan pembangunan gedung bertingkat tinggi, tetapi karena luas lahan yang terbatas akan membuat desain bangunan harus menyesuaikan kondisi lahan yang ada.
Perencanaan suatu struktur bangunan tahan gempa biasa dilakukan dengan analisis secara numerik, sedangkan untuk menguji hasil analisis, maka dilakukan pengujian dan pembuatan model struktur di laboratorium dengan skala tertentu. Oleh karena itu, studi ini bertujuan untuk mengidentifikasi bangaimana performa dari konfigurasi struktur persegi, persegi panjang, dan segi delapan saat dilakukan simulasi gaya gempa dengan alat shaking table.
Adapun dalam studi ini menunjukkan bahwa nilai displacement dari konfigurasi struktur persegi adalah yang terkecil, kemudian persegi panjang dan yang terakhir adalah segi delapan. Mode shape dari konfigurasi struktur persegi lebih stabil daripada persegi panjang dan segi delapan yang lebih cenderung menimbulkan rotasi atau puntir. Pada studi ini didapatkan data kerusakan model struktur adalah runtuh pada lantai pertama, dan model struktur yang dapat bertahan paling lama pada simulasi gempa di laboratorium adalah model dengan konfigurasi struktur segi delapan.
Kata Kunci: Displacement, gempa dua arah, kerusakan struktur, mode shape, portal gedung
Penulis: Ahmad Badiuzzamani, Desy Setyowulan, Devi Nuralinah
Kode Jurnal: jptsipildd170273

Artikel Terkait :