PENYUSUNAN RENCANA STRATEGIS DI PT. PANAIRSAN PRATAMA MENGGUNAKAN METODE BALANCED SCORECARD

Abstrak: PT. Panairsan Pratama merupakan perusahaan terkemuka dalam penyediaan peralatan pengujian material, peralatan laboratorium dan rekayasa teknik. Dalam menghadapi era yang kompetitif, maka PT. Panairsan Pratama dituntut untuk mampu menyusun manajemen strategis dalam rangka mengembangkan perusahaanya agar mampu bertahan dan memenangkan persaingan. Dalam menyusun suatu manajemen strategis, perusahaan harus mengetahui secara tepat tingkat kinerjanya. Saat ini PT. Panairsan Pratama hanya menggunakan laporan keuangan sebagai satu-satunya tolak ukur kinerja bisnisnya. Pengukuran kinerja yang dilakukan hanya pada sektor keuangan, memiliki beberapa kekurangan yang perlu diperhitungkan, diantaranya tidak menggambarkan proses bisnis secara keseluruhan. Balanced Scorecard merupakan metode yang dapat diimplementasikan dalam perancangan alat ukur kinerja perusahaan secara menyeluruh yang mengandung ukuran finansial dan non finansial. Hasil dalam penelitian ini menghasilkan rancangan pengukuran kinerja dengan 17 sasaran strategis dan 28 indikator serta inisiatif strategis untuk mencapai sasaran strategis.
Kata kunci: Pengukuran kinerja, Balanced Scorecard, Visi dan Misi
Penulis: Amer Farhan, Dwi Kurniawan, Lisye Fitria
Kode Jurnal: jptindustridd160325

Artikel Terkait :