SIMULASI KOORDINASI RAMBU LALU LINTAS TERHADAP VOLUME KENDARAAN SAAT WAKTU PUNCAK LALU LINTAS DI PERSIMPANGAN MENGUNAKAN SOFTWARE VISSIM (Studi kasus : Jl. Jamin Ginting – Jl. Pattimura – Jl. Mongonsidi)

Abstrak: Ketiga simpang yakni simpang USU (simpang I), simpang Siti Hajar (simpang II), dan simpang Mongonsidi (simpang III) adalah salah satu simpang yang berdekatan di kota Medan. Akibat belumadanya koordinasi pada ketiga simpang tersebut, pengguna kendaraan dari simpang I menuju simpang III atau pun sebaliknya sering sekali mendapati sinyal merah pada simpang berikutnya setelah meninggalkansetiap simpang yang dilewati yang menyebabkan setiap pengguna kendaraan merasa tidak nyaman danmerasa menunggu terlalu lama. Berdasarkan kondisi tersebut maka dilakukan studi untuk  mendapatkan koordinasi yang tepat. Digunakan Manual Kapasitas Jalan Indonesia (MKJI 1997) untuk pengolahan data lalu lintas dan digunakan perangkat lunak Vissim untuk percobaan koordinasi dan simulasi. Setelah dikoordinasikan dan telah dicoba dengan berbagai alternatif koordinasi, didapatkan hasil waktu siklus 160 detik untuk setiap simpangnya. Simpang I dimulai pada detik 0, simpang II dimulai pada detik 45, dansimpang III dimulai pada detik 62. Juga didapatkan hasil tundaan rata rata 99,13 dan henti rata rata 1,4 menggunakan software Vissim. 
Kata Kunci: Koordinasi, Simpang Bersinyal, Vissim
Penulis: Tamasaka Artoka Tarigan
Kode Jurnal: jptsipildd170097

Artikel Terkait :