RANCANG BANGUN LAYANAN E-COMMERCE BERBASIS SERVICE ORIENTED ARCHITECTURE
Abstract: Layanan e-Commerce
merupakan suatu aplikasi yang dapat membantu merchant dalam pembuatan online
shop. Dalam pembangunan Layanan e-Commerce metode untuk arsitektur aplikasi yang
dapat digunakan adalah Service Oriented Architecture (SOA). SOA adalah suatu
teknologi arsitektur pengembangan perangkat lunak dengan pendekatan Service, memungkinkan
hubungan dan pertukaran data atau informasi antar bagian menjadi mudah dan
merupakan solusi dalam menghadapi permasalahan dalam bidang pengolahan data
atau informasi suatu organisasi yang terus berkembang. Berdasarkan analisis SOA
pada layanan e-Commerce dihasilkan 10 service utama yaitu merchant service,
login service, kategori service, produk service, order service, confirmation
payment service, customer service, setting service, akun bank service, dan blog
service. Dalam penelitian ini serviceutama dirancang dan implementasikan pada
aplikasi Layanan e-Commerce menggunakan web services. Simpulan dari penelitian
ini, perancangan dan penerapan suatu e-Commerce bagi organisasi yang bisnis
prosesnya terus berubah dan berkembang mengikuti kebutuhan sangat tepat
menggunakan analisa dan perancangan berbasis Service Oriented Architecture
dengan menggunakan Web Service.
Penulis: Alfian Ardiyanta R, Imam
Fahrur R, Rudy Ariyanto
Kode Jurnal: jptinformatikadd150890