Analisis Perancangan Sistem Informasi Pendaftaran Mahasiswa Baru STMIK Jakarta STI&K Berbasis WEB
Abstract: Kehadiran teknologi
komputer dengan kekuatan prosesnya telah memungkinkan pengembangan sistem
informasi manajemen berbasis komputer. Oleh karena itu Sistem Informasi
Pendaftaran Mahasiswa Baru Berbasis Websangat dibutuhkan untuk mempermudah dan
mempercepat dalam hal pendaftaran bagi calon mahasiswa dan pengolahan data yang
di tangani oleh panitia penerimaan mahasiswa baru pada Sekolah Tinggi Manajemen
Informatika dan Komputer Jakarta STI&K. Adapun manfaat dari pembuatan
Sistem Informasi diantaranya memudahkan calon mahasiswa untuk melakukan proses
registrasi secara online, memudahkan panitia penerimaan mahasiswa baru untuk
proses pengolahan data pendaftar dan data tersimpan secara komputerisasi dalam
sistem informasi. Dalam penelitian ini metode pengembangan sistem yang
digunakan adalah metode pengembangan sistem dengan menggunakan model proses
waterfall dengan tools perancangan Unified Modelling Language (UML) yaitu use
case diagram, class diagram dan sequence diagram. Bahasa pemrograman yang
digunakan adalah Hypertext Preprocessor (PHP) dan My Structure Query Language
(MySQL) sebagai database. Pembuatan Sistem Informasi Pendaftaran Mahasiswa Baru
Berbasis Webpada Sekolah Tinggi Manajemen Informatika dan Komputer Jakarta
STI&K ini menghasilkan sebuah Sistem Informasi Pendaftaran Mahasiswa Baru
Berbasis Web yang mampu memproses pendaftaran calon mahasiswa menjadi lebih
mudah dan lebih cepat serta dapat diakses dimana dan kapan saja dan memberikan
kemudahan panitia penerimaan mahasiswa baru dalam mendapatkan data lengkap
mengenai data calon mahasiswa yang mendaftar.
Penulis: Tina Martina, Irfan
Caniago
Kode Jurnal: jptkomputerdd160271