Perbandingan Simulator untuk Simulasi Wireless Sensor Network
Abstrak: Wireless Sensor
Network (WSN) merupakan jaringan sensor berskala besar dengan sumber daya
sangat terbatas. WSN digunakan pada aplikasi yang sifatnya spesifik seperti
untuk militer, survey, industri, sampai pada pemakaian rumah tangga. Masalah
yang dihadapi pada WSN adalah keterbatasan sumber daya dan jaringan yang selalu
berubah, sehingga membutuhkan algoritma yang tepat. Salah satu cara
pengembangan algoritma WSN adalah dengan simulasi komputer. Dalam penelitian
ini akan dilaporkan hasil penelitian mengenai pemilihan jenis simulasi.
Pemilihan jenis simulasi komputer berperan penting dan menjadi masalah
tersendiri karena banyaknya sistem simulasi yang tersedia. Studi menunjukkan
OMNeT++ lebih mudah digunakan daripada NS2 untuk mensimulasikan algoritma baru
di WSN. Bila algoritma yang diimplementasikan merupakan modifikasi dari
algoritma yang sudah ada, maka NS2 lebih cocok digunakan.
Kata Kunci: Wireless Sensor Network, WSN, Discrete event simulator,
perbandingan simulator, NS2, OMNeT++
Kode Jurnal: jptkomputerdd080026