ANALISIS RENCANA ANGGARAN BIAYA PENERANGAN JALAN UMUM DI KOTA SINTANG
Abstract: Perencanaan sistem
PJU yang sesuai standar yang berlaku merupakan aspek penting dalam penataan
suatu daerah/kota. Demikian pula pada penerangan jalan umum (PJU) pada ruas
jalan Abdul Rasyid KN dan jalan MT. Haryono di Kota Sintang yang memiliki
panjang 4,769 Km dan lebar jalan 6 meter telah direncanakan dengan susunan
single side untuk penggunaan lampu jenis SON-T150 Watt, Tinggi tiang 10 meter
serta ornamen sepanjang 2 meter menghasilkan
iluminasi rata-rata yaitu 6 - 12 lux. Hal tersebut sesuai standar yang
berlaku berdasarkan IES (Illuminating Engineering Society). Jumlah titik penerangan
jalan umum sebayak 134 titik dengan jarak antar tiang sepanjang 36 meter.
Tujuan penyusunan rencana anggaran biaya (RAB) penerangan jalan umum sebagai
pertimbangan Pemerintah Kabupaten Sintang dalam merealisasi pembangunan
penerangan jalan umum. Hasil analisis rencana anggaran biaya penerangan jalan
umum dengan tarikan kabel penghantar saluran udara membutuhkan biaya sebesar
Rp. 711.677.177,20 dengan total daya listrik yang tersambung pada penerangan
jalan umum ialah sebesar 23.000 VA dengan perkiraan biaya sebesar Rp.
31.222.500,00, sehingga total rencana anggaran biaya penerangan jalan umum kota
Sintang termasuk Pajak Pertambahan Nilai (PPN) sebesar Rp. 817.189.644,91 dan
dibulatkan menjadi Rp. 817.189.600,00. Dengan analisis anggaran biaya yang
dapat menjadi pertimbangan bagi Pemerintah Daerah Kabupaten Sintang dalam
merealisasi penerangan jalan umum khususnya pad ruas jalan Abdul Rasyid KN dan
jalan MT. Haryono.
Penulis: Deny
Kode Jurnal: jptlisetrodd160446