EFEKTIVITAS PEMBELAJARAN INKUIRI BERBANTUAN MEDIA E-LEARNING UNTUK PENINGKATAN KOMPETENSI GERBANG LOGIKA DI SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN

Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: (1) gambaran data kompetensi siswa yang diakibatkan oleh penggunaan metode ceramah dan penggunaan pembelajaran inkuiri berbantuan media e-learning, (2) peningkatan kompetensi siswa yang diakibatkan oleh pembelajaran inkuiri berbantuan media e-learning, (3) perbedaan peningkatan kompetensi siswa yang diakibatkan oleh metode ceramah dengan pembelaajaran inkuiri berbantuan media e-learning, (4) efektivitas pembelajaran inkuiri berbantuan media e-learning untuk meningkatkan kompetensi gerbang logika. Jenis penelitian yang digunakan adalah kuasi eksperimen dengan Non-equevalent control group design. Hasil penelitian diketahui bahwa: (1) rerata nilai aspek kognitif pretest kelas kontrol 32,36 dan kelas eksperimen 28,10, rerata nilai posttest kelas kontrol 84,33 dan kelas eksperimen 92,66, rerata skor aspek afektif awal kelas kontrol 18,84 dan kelas eksperimen 18,71, rerata skor afektif akhir kelas kontrol 35,39 dan kelas eksperimen 36,87, rerata skor aspek psikomotorik awal kelas kontrol 22,03 dan kelas eksperimen 22,26, rerata skor psikomotorik akhir kelas kontrol 32,45 dan kelas eksperimen 37,13, (2) kompetensi siswa kelas ekperimen mengalami peningkatan yang disebabkan oleh pembelajaran inkuiri berbantuan media e-learning dengan nilai signifikansi uji-u pada aspek kognitif 0,00<0,05, aspek afektif 0,00<0,05, dan aspek psikomotorik 0,00<0,05, (3) perbedaan peningkatan kompetensi siswa antara kelas kontrol dan kelas eksperimen ditunjukan dengan uji-u dengan nilai signifikansi pada aspek kognitif 0,03<0,05, aspek afektif 0,01<0,05 dan aspek psikomotorik 0,00<0,05, (4) pembelajaran inkuiri berbantuan media e-learning efektif untuk meningkatkan kompetensi gerbang logika dengan skor gain pada aspek kognitif 0,90 termasuk kategori tinggi, aspek afektif 0,85 termasuk kategori tinggi, dan aspek psikomotorik 0,84 termasuk kategori tinggi.
Kata kunci: peningkatan kompetensi, pembelajaran inkuiri, media e-learning
Penulis: Bani Asrofudin
Kode Jurnal: jptlisetrodd160620

Artikel Terkait :