IMPLEMENTASI MODEL PEMBELAJARAN BERBASIS PROYEK UNTUK MENINGKATKAN AKTIVITAS DAN HASIL BELAJAR MAHASISWA
ABSTRACT: Untuk peningkatan
kualitas pendidikan di Indonesia, perlu dibuat terobosan baru terus dilakukan
pada proses pembelajaran. Upaya itu antara lain dalam pengelolaan pembelajaran,
peningkatan sumber daya tenaga pendidikan, pengembangan materi ajar, serta
paradigma pembelajaran baru dengan menerapkan model-model pembelajaran yang
inovatif. Pada pelaksanaan kegiatan praktikum Pembelajaran Berbantuan TIK
(PBTIK) di Prodi Pendidikan Teknik Elektro Fakultas Teknik (FT) dilakukan
besama-sama dengan proses proses pembelajaran teori dalam kelas. Sehingga
kegiatan praktikum dilaksanakan lebih sedikit dari pada teori, dan juga waktu
dalam pelaksanaan praktikum membutuhkan yang panjang. Hal tersebut mempengaruhi
aktivitas dan hasil belajar mahasiswa. Oleh karena itu perlu dilakukan
pembelajaran yang dapat meningkatkan aktivitas dan hasil belajar mahasiswa.
Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian tindakan kelas (PTK). Model
yang digunakan adalah model pembelajaran berbasis proyek. Subjek dari
penelitian ini adalah mahasiswa kelas off D prodi Pendidikan Teknik Elektro
(PTE) yang berjumlah 41 orang. Tujuan dari penelitian ini adalah meningkatkan
aktivitas belajar dan hasil belajar Matakuliah PBTIK mahasiswa Semester V Prodi
Pendidikan Teknik Elektro Fakultas Teknik. Instrumen penelitian yang digunakan
adalah lembar observasi pelaksanaan pembelajaran dan tes tulis. Penelitian
dilakukan dalam 2 siklus.
Masing-masing siklus terdiri dari perencanaan, pelaksanaan tindakan, pengamatan, dan refleksi. Aktivitas belajar
mahasiswa mengalami peningkatan. Tulisan ini dapat disimpulkan implementasi
model pembelajaran berbasis proyek dapat meningkatkan aktivitas belajar
mahasiswa, dapat meningkatkan hasil belajar aspek pengetahuan mahasiswa,
meningkatkan hasil belajar aspek sikap mahasiswa matakuliah, serta meningkatkan
hasil belajar aspek keterampilan mahasiswa pada matakuliah PBTIK.
Penulis: Syaad Patmanthara
Kode Jurnal: jptlisetrodd160561