MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA PADA MATA PELAJARAN SISTEM KONTROL ELEKTROPNEUMATIK DI SMKN 2 DEPOK SLEMAN

Abstrak: Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar siswa kelas XII program keahlian Teknik Otomasi Industri SMK Negeri 2 Depok Sleman melalui model pembelajaran kooperatif teknik Inkuiri. Hasil belajar siswa yang dinilai yaitu meliputi tiga aspek antara lain(1) aspek afektif, (2) aspek kognitif (3) aspek psikomotorik. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan sebanyak dua siklus. Setiap siklus dilaksanakan sebanyak tiga pertemuan. Penerapan model pembelajaran kooperatif teknik Inkuiri dapat meningkatkan hasil belajar siswa.  Nilai rata–rata afektif pada pertemuan pertama siklus I sebesar 80,8 dari nilai maksimum sebesar 128 dan persentase rata-rata afektif sebesar 63,1% meningkat pada pertemuan ketiga siklus II dengan nilai rata–rata 112,8 dari nilai maksimum sebesar 128 dan persentase 88,1%. Nilai kognitif siswa mengalami peningkatan yaitu nilai rata-rata pretest  siklus I sebesar 59,8 dan persentase siswa lulus sebesar 21,87% meningkat pada posttest siklus II dengan nilai rata–rata 86,34 dan pesentase siswa lulus 93,75%. Nilai rata-rata psikomotorik peserta didik juga terdapat peningkatan. Nilai psikomotorik pertemuan pertama pada siklus I adalah 68 dan persentase siswa lulus sebesar 25% meningkat pada pertemuan kedua siklus II yaitu dengan nilai rata-rata 83,75 dan persentase kelulusan 100%.
Kata kunci: Penelitian Tindakan Kelas, Inkuiri, Sistem Kontrol Elektropneumatik
Penulis: Kemas Atin
Kode Jurnal: jptlisetrodd160598

Artikel Terkait :