PENGARUH METODE GUIDED DISCOVERY LEARNING TERHADAP HASIL BELAJAR PENGENALAN ALAT UKUR SISWA KELAS X SMK N 1 CLUWAK PATI
Abstrak: Penelitian ini
bertujuan untuk mengetahui pengaruh metode Guided Discovery Learning terhadap
hasil belajar aspek kognitif, aspek afektif, dan aspek psikomotorik siswa pada
mata pelajaran pengenalan alat ukur. Penelitian ini merupakan quasi experiment.
Hasil penelitian dapat diketahui bahwa: terdapat perbedaan hasil belajar aspek
kognitif siswa yang mengikuti pembelajaran metode Guided Discovery Learning
secara signifikan dibanding dengan pembelajaran Teacher Centered Learning pada
mata pelajaran pengenalan alat ukur (sig=0,000; = 4,783 2,000), terdapat perbedaan hasil belajar
aspek afektif siswa yang mengikuti pembelajaran dengan metode Guided Discovery
Learning secara signifikan dibanding dengan pembelajaran Teacher Centered
Learning pada mata pelajaran pengenalan alat ukur (sig=0,010; = 2,652 2,000), tidak terdapat perbedaan hasil
belajar aspek psikomotorik siswa yang mengikuti pembelajaran dengan metode
Guided Discovery Learning secara signifikan dibanding dengan pembelajaran
Teacher Centered Learning pada mata pelajaran pengenalan alat ukur (sig=0,132;
= 1,526 2,000).
Penulis: Moh. Ahzaul Umam
Kode Jurnal: jptlisetrodd160588