PENINGKATAN KOMPETENSI MEMBUAT HUMAN MACHINE INTERFACE (HMI) SISWA KELAS XII DENGAN MEDIA PEMBELAJARAN APLIKASI OMRON CX-SUPERVISOR DI SMK N 2 DEPOK SLEMAN

Abstrak: Tujuan penelitian ini adalah untuk: (1) Mengetahui apakah terdapat peningkatan kompetensi Membuat Human Machine Interface (HMI) Kelas XII setelah media pembelajaran aplikasi OMRON CX-Supervisor diterapkan dalam pembelajaran di SMK N 2 Depok Sleman, dan (2) Mengetahui besar peningkatan kompetensi Membuat Human Machine Interface (HMI) Kelas XII setelah media pembelajaran aplikasi OMRON CX-Supervisor diterapkan dalam pembelajaran di SMK N 2 Depok Sleman. Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas (Classroom Action Research). Penelitian ini dilaksanakan dalam 2 siklus yang terdiri dari 6 pertemuan. Setiap siklus terdiri dari perencanaan, tindakan, observasi, dan refleksi. Pengumpulan data dilakukan dengan instrumen pretest dan postest untuk mengetahui peningkatan pengetahuan dan lembar observasi untuk mengetahui peningkatan sikap dan keterampilan. Analisis data yang digunakan adalah analisis deskriptif. Berdasarkan hasil penelitian diperoleh bahwa: (1) Penggunaan media pembelajaran Aplikasi OMRON CX-Supervisor dapat menigkatkan kompetensi siswa ditinjau dari 3 aspek dari pertemuan pertama hingga keenam yaitu presentase sikap semula 50,00% meningkat menjadi 96,88%, nilai rata – rata pengetahuan semula 40,06 meningkat menjadi 79,06, dan nilai rata – rata keterampilan semula  67,80 meningkat menjadi 88,07, (2) Besar peningkatan kompetensi siswa ditinjau dari 3 aspek yaitu: presentase sikap meningkat sebesar 31,25%, nilai rata – rata pengetahuan sebesar 39,00, dan nilai rata-rata keterampilan sebesar 20,27.
Kata kunci: kompetensi, human machine interface (HMI), sikap, pengetahuan, keterampilan
Penulis: M. Nur Fauzi Ibrahim
Kode Jurnal: jptlisetrodd160612

Artikel Terkait :