Pengaruh Pelapisan dengan Emulsi Minyak Wijen dan Kelapa Sawit Mentah terhadap Rerata Susut Bobot, Total Padatan Terlarut dan Rerata Laju Respirasi pada Buah Manggis (Garcinia Mangostana L.)
Abstract: Tujuan penelitian
ini adalah untuk mendapatkan jenis bahan pelapis dan konsentrasi terbaik
yangmampu mempertahankan mutu buah manggis selama penyimpanan di suhu ruang.
Penelitianmenggunakan Rancangan acak lengkap dengan 2 faktor yaitu jenis bahan
pelapis (Minyak Wijendan CPO) dan konsentrasi minyak yang digunakan (1%, 5%
20%, dan 30%). Masing-masingperlakuan diulang sebanyak 2 kali sehingga akan
diperoleh 16 unit perlakuan. Parameter yangdiamati adalah susut bobot buah,
Total Padatan Terlarut (TPT), dan laju respirasi buah manggisselama
penyimpanan. Berdasarkan data yang diperoleh diketahui bahwa buah manggis
yangdilapisi menggunakan minyak Wijen 30% memberikan persentase susut bobot terkecil
yaitusebesar 4,89%. dan rata-rata nilai Total Padatan Terlarut terendah yaitu
sebesar 16,98o brix. Lajurespirasi juga menunjukkan bahwa konsentrasi emulsi
minyak berbanding terbalik dengan lajurespirasi buah manggis yang dilapisi
Penulis: Gede . Arda
Kode Jurnal: jppertaniandd160392