Pengaruh Pengurangan Jumlah Cabang dan Jumlah Buah terhadap Pertumbuhan dan Hasil Tomat (Solanum Lycopersicum L.)
Abstract: Tomat ’Servo’
merupakan varietas tomat unggul, tetapi memiliki bobot buah yang tidak sesuai
dengan permintaan konsumen. Penelitian bertujuan untuk mengetahui pengaruh jumlah
cabang terhadap pertumbuhan tanaman, pengaruh jumlah cabang dan jumlahbuah
terhadap komponen hasil dan hasil buah tomat dan mendapatkan jumlah cabang dan
jumlah buah yang memberikan hasil dan ukuran buah maksimal. Penelitian lapangan
dilakukan dengan rancangan faktorial 3 x 3+1. Faktor pertama jumlah cabang yang
dipelihara terdiri dari tiga aras : 1 cabang, 2 cabang dan 3 cabang. Faktor ke dua
jumlah buah yang dipelihara terdiri dari tiga aras : 20 buah, 15 buah dan 10
buah. Kontrol dibiarkan tumbuh alami. Tata letak acak kelompok dengan tiga blok
sebagai ulangan. Data yang diperoleh dianalisis varian dengan taraf kepercayaan
yang digunakan yaitu 95%untuk menyatakan ada perbedaan yang signifikan. Apabila
perlakuan menunjukkan perbedaan yang nyata, dilanjutkan dengan perbandingan
antar perlakuan dengan uji Tukey (HSD) pada taraf 5%. Hasil penelitian
memberikan informasi pengurangan jumlah cabang memberikan pengaruh yang sama
terhadap pertumbuhan tanaman; pengurangan jumlah buah dapat meningkatkan
komponen hasil buah tomat; pengurangan jumlah buah menjadi 4 buah per tandan
dapat meningkatkan bobot buah tomat ’Servo’ hingga 93,81 g.
Penulis: Risda Hapsari
Kode Jurnal: jppertaniandd170025