DINAMIKA KONDISI OSEANOGRAFI MUSIMAN PERAIRAN SELAT SUNDA DARI ANALISIS DATA MULTITEMPORAL
Abstract: Tujuan riset ini
adalah untuk mengkaji kondisi oseanografi musiman (sebaran suhu permukaan laut,
konsentrasi klorofil-a, pola arus, dan salinitas) perairan Selat Sunda secara
musiman. Kajian ini menggunakan data hasil pengukuran in situ dan data penginderaan
jauh multitemporal tahun 2000, 2001, 2002, dan 2004. Analisis dilakukan secara
visual dan digital untuk mendapatkan gambaran dinamik mengenai kondisi
oseanografi musiman perairan Selat Sunda. Hasil yang diperoleh menunjukkan
bahwa nilai sebaran suhu permukaan laut Selat Sunda sepanjang tahun bervariasi,
di mana nilai berkisar antara 27,0 sampai dengan 30,5°C, lebih tinggi dibanding
dengan nilai sebaran hasil pengukuran in situ. Salinitas berkisar antara 31,0
sampai dengan 33,7‰ dengan nilai terendah (31,0‰) pada musim barat, sementara
salinitas tertinggi (32,7 sampai dengan 33,7‰) ditemukan pada musim peralihan
2. Sebaran klorofil-a berkisar antara 0,1 sampai dengan 2,0 mg m-3. Musim barat
merupakan musim dengan kandungan klorofil-a terendah 0,1 mg m-3 dan musim timur
merupakan musim dengan tingkat kesuburan perairan tertinggi (1,5 sampai dengan
2,0 mg m-3). Diduga peningkatan produktivitas primer yang sangat tinggi pada
musim timur selain akibat aliran massa air yang kaya nutrien dari Laut Jawa,
juga akibat dari proses upwelling pada mulut selat bagian selatan.
Keywords: kondisi oseanografi
musiman; suhu permukaan laut; klorofil-a; perairan Selat Sunda
Penulis: Khairul Amri, Djisman
Manurung, Vincentius P. Siregar
Kode Jurnal: jpperikanandd070204

Artikel Terkait :
Jp Perikanan dd 2007
- STRATEGI PENGEMBANGAN KELEMBAGAAN KELOMPOK NELAYAN SEBAGAI KELEMBAGAAN PENGELOLA WADUK DI PERAIRAN WADUK WADAS LINTANG, KABUPATEN WONOSOBO
- STRUKTUR BISNIS KLASTER RUMPUT LAUT GORONTALO
- ASSESSMENT KLASTER PERIKANAN (STUDI PENGEMBANGAN KLASTER RUMPUT LAUT KABUPATEN SUMENEP)
- ANALISIS PEMASARAN RUMPUT LAUT DI WILAYAH POTENSIAL DI INDONESIA
- ANALISIS KEBERLANJUTAN PERIKANAN TANGKAP SKALA KECIL DI KABUPATEN TEGAL JAWA TENGAH (TEKNIK PENDEKATAN RAPFISH)
- NILAI EKONOMI PERIKANAN CUCUT DAN PARI DAN IMPLIKASI PENGELOLAANNYA
- IDENTIFIKASI JENIS DAN NILAI PEMANFAATAN SUMBERDAYA MANGROVE DI TELUK KUPANG, PROPINSI NUSA TENGGARA TIMUR
- PENGGABUNGAN BUMN SEKTOR PERIKANAN : STRATEGI MEWUJUDKAN KINERJA BUMN YANG EFISIEN DAN EFEKTIF
- DAMPAK PEMBERITAAN PENYALAHGUNAAN FORMALIN DI SEKTOR KELAUTAN DAN PERIKANAN
- MEKANISME PEMBERIAN BANTUAN KEPADA MASYARAKAT NELAYAN DI DESA LABUHAN BHAKTI, KABUPATEN SIMEULUE PROPINSI NANGGROE ACEH DARRUSSALAM
- DAMPAK KEBIJAKAN MAKROEKONOMI TERHADAP KINERJA SUB SEKTOR PERIKANAN DI INDONESIA: SUATU PENDEKATAN EKONOMETRIKA
- KONTRIBUSI EKSPOR SEKTOR PERIKANAN DALAM PEREKONOMIAN NASIONAL: ANALISIS INPUT OUTPUT
- KETERKAITAN SEKTOR PERIKANAN DALAM PEREKONOMIAN INDONESIA: PENDEKATAN MODEL INPUT-OUTPUT
- OPTIMASI PEMANFAATAN SUMBERDAYA IKAN KARANG HIDUP KONSUMSI (LIFE REEF FISH FOR FOOD / LRFF) DI PERAIRAN KEPULAUAN SPERMONDE, SULAWESI SELATAN
- PERKEMBANGAN PERIKANAN PELAGIS KECIL DI TELUK TOMINI: SUATU PENDEKATAN KE ARAH MANAJEMEN YANG BERTANGGUNG JAWAB
- ASPEK BIOLOGI IKAN KENYAR Sarda orientalis FAMILI: SCOMBRIDAE DARI PERAIRAN SAMUDERA HINDIA
- DISTRIBUSI KEPADATAN IKAN PELAGIS DI PERAIRAN PANTAI UTARA JAWA BAGIAN TIMUR, PULAU-PULAU SUNDA, DAN LAUT FLORES
- KELIMPAHAN STOK, SEBARAN PANJANG, DAN KEMATANGAN IKAN COKLATAN (Scolopsis taeniopterus) DI PERAIRAN LAUT JAWA
- KARAKTERISTIK DAN VARIABILITAS PARAMETER-PARAMETER OSEANOGRAFI LAUT JAWA HUBUNGANNYA DENGAN DISTRIBUSI HASIL TANGKAPAN IKAN
- AKTIVITAS KAPAL PUKAT CINCIN SIBOLGA TAHUN 2002-2005 DAN LAJU TANGKAP PUKAT RAPAT DAN PUKAT JARANG PADA PERIODE BULAN JANUARI–JULI 2005 (PASCA TSUNAMI)
- KUALITAS PERAIRAN SUNGAI MUSI BAGIAN HILIR DITINJAU DARI KARAKTERISTIK FISIKA-KIMIA DAN STRUKTUR KOMUNITAS MAKROZOOBENTHOS
- SEJARAH PERKEMBANGAN RISET DAN PERIKANAN PELAGIS KECIL DI LAUT JAWA
- PENGARUH JUMLAH LAMPU TERHADAP HASIL TANGKAPAN PUKAT CINCIN MINI DI PERAIRAN PEMALANG DAN SEKITARNYA
- PEMANTAUAN STATUS POPULASI PESUT (ORCAELLA BREVIROSTRIS) DI SUNGAI PELLA (DAERAH ALIRAN SUNGAI MAHAKAM), KALIMANTAN TIMUR