PENERAPAN TINDAKAN KEPERAWATAN: TERAPI GENERALIS TERHADAP KETIDAKBERDAYAAN PADA LANSIA


ABSTRAK: Peningkatan jumlah lansia diikuti dengan meningkatnya masalah kesehatan jiwa. Salah satu masalahkesehatan jiwa yang terus meningkat adalah ketidakberdayaan. Tindakan keperawatan bagi lansia yang mengalami ketidakberdayaan di komunitas belum optimal. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk memberikan gambaran tentang penerapan intervensi keperawatan: terapi generalis terhadap ketidakberdayaan pada lansia. Metode: Penelitian ini berdesain deskriptif analitik. Populasinya adalah lansia yang tinggal di RW 3 dan RW 4, Kelurahan Ciwaringin, Kota Bogor. Sampel sejumlah 10 responden diambil dengan teknik purposive sampling. Variabel independen dalam penelitian ini adalah terapi generalis, sementara variabel dependennya adalah tanda dan gejala ketidakberdayaan, serta kemampuan lansia dalam mengatasi ketidakberdayaannya. Data dikumpulkan dengan menggunakan kuesioner, lalu dianalisis menggunakan distribusi frekuensinya. Hasil: Hasil penelitian menunjukkan bahwa terapi generalis dapat menurunkan tanda dan gejala ketidakberdayaan pada lansia (21%) dan meningkatkan kemampuan lansia dalam mengatasi ketidakberdayaannya (72%). Diskusi: Berdasarkan hasil kesimpulan dapat diketahui bahwa terapi generalis dapat digunakan sebagai salah satu pilihan intervensi keperawatan untuk mengatasi ketidakberdayaan pada lansia.
Kata kunci: ketidakberdayaan, lansia, terapi generalis
Penulis: Ike Mardiati Agustin, Budi Anna Keliat, Mustikasari
Kode Jurnal: jpkesmasdd150631

Artikel Terkait :