Perbedaan Ovitrap Indeks Botol, Ember dan Port Mosquito Trap sebagai Perangkap Nyamuk Aedes sp. di Area Kantor Kesehatan Pelabuhan Kelas II Samarinda Wilayah Kerja Sangatta Kabupaten Kutai Timur
Abstrak: Penyakit Demam
Berdarah Dengue (DBD) atau Dengue Hemorrhagic Fever (DHF) merupakan penyakit
akibat infeksi virus dengue yang masih menjadi masalah kesehatan masyarakat.
Penyakit ini ditemukan hampir di semua negara terutama negara-negara tropik dan
subtropik sebagai penyakit endemik maupun epidemic. Di Indonesia sendiri, Demam
Berdarah Dengue (DBD) telah menjadi masalah kesehatan masyarakat selama 41
tahun terakhir.
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas perbandingan antara
Ovitrap dari botol plastik, ember plastik, dan Port Mosquito Trap (PM Trap)
berdasarkan nilai Ovitrap indeks. Selain itu penelitian ini diharapkan memberikan
sumbangsih terhadap inovasi, kajian dan pengembangan teknologi pada kantor
kesehatan pelabuhan khususnya dalam pengendalian penyakit berbasis vektor
nyamuk di kabupaten Kutai Timur Propinsi Kalimantan Timur.
Hasil penelitian menunjukkan bahwa Ovitrap yang terbanyak positif jentik
adalah jenis Ovitrap dari ember plastik yakni sebanyak 12 (66,67%), kemudian PM
Trap sebanyak 10 (55,56%) dan terendah adalah botol plastik bekas yakni
sebanyak 3 (16,67%) dari masing-masing 18 Ovitrap yang terpasang.
Kata Kunci: Ovitrap, Botol,
Ember, Port Mosquito Trap (PM Trap)
Penulis: Erlina Hamzah,
Syahrul Basri
Kode Jurnal: jpkesmasdd160412