PENGARUH WORKPLACE STRETCHING EXERCISE TERHADAP PENURUNAN KELUHAN MUSCULOSKELETAL DISORDERS(MSDs) PADA PEKERJA BATIK TULIS DI KECAMATAN SOKARAJA


ABSTRAK: Proses pembuatan batik tulis, khususnya “mbironi”, dikerjakan dalam posisi duduk. Apabila posisi duduk seperti ini dipertahankan dalam jangka panjang, akan menimbulkanketegangan otot yang kemudian menimbulkan keluhan pada sistem muskuloskeletal. Tujuan daripenelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh dari Workplace Stretching Exercise (WSE)terhadap penurunan keluhan MSDs pada pekerja batik tulis. Penelitian ini termasuk desain quasi eksperimen dengan non-equivalent control group design. Jumlah sampel adalah 37 pekerja batik tulis berjenis kelamin wanita dengan teknik pemilihan sampel yaitu purposive sampling. Data diuji dengan uji Friedman dan uji Wilcoxon, serta uji Independent t Test dan uji MannWhitney untuk sampel tidak berpasangan dengan tingkat kesalahan 5% atau α = 0,05. Diperolehhasil uji statistik setelah pre-test p-value = 0,317 (>0,05) sehingga tidak ada perbedaan keluhanMSDs pada kelompok perlakuan dan kontrol. Kemudian setelah middle-test dan post-test diperoleh nilai p-value = 0,000(<0,05), maka ada perbedaan rata-rata keluhan MSDs yang signifikan antara kelompok perlakuan dan kontrol. Dari hasil middle-test dan post-test dapatdisimpulkan ada pengaruh WSE terhadap penurunan keluhan MSDs pada pekerja batik tuliskelompok perlakuan.
Kata Kunci: Keluhan MSDs, WSE, Pekerja Batik Tulis
Penulis: Siti Harwanti, Nur Ulfah, Budi Aji
Kode Jurnal: jpkesmasdd170016

Artikel Terkait :