FORMULASI LOSION ANTIOKSIDAN DARI EKSTRAK BUAH STROBERI (FRAGARIA ANNANASA)
Abstract: Penelitian tentang
formulasi losion antioksidan dari ekstrak buah stroberi (Fragaria ananassa)
dengan konsentrasi 0,5%, 1% dan 2% telah dilakukan. Aktivitas antioksidan losion
ditentukan dengan menghitung nilai IC50. Aktivitas antioksidan losion pada
konsentrasi 0,5%, 1% dan 2% dinilai sebagai antioksidan yang sangat kuat,
dengan nilai IC50 berturut-turut 0,47 ppm, 0,82 ppm dan 1,53 ppm. Evaluasi
formula losion antioksidan meliputi organoleptis, homogenitas, stabilitas dan
pH. Hasil penelitiannya menunjukkan bahwa sediaan losion tidak berubah dan
stabil selama 8 minggu penyimpanan.
Keywords: Antioksidan; losion;
stroberi
Penulis: Deni Anggraini, Armon
Fernando, Nurul Elisa
Kode Jurnal: jpfarmasidd170473