PERBANDINGAN KINERJA KEUANGAN PT. TELEKOMUNIKASI INDONESIA, TBK. DAN PT. XL AXIATA, TBK. PERIODE 2011-2014 DENGAN MENGGUNAKAN KONSEP RASIO KEUANGAN
Abstrak: Penelitian ini
dilakukan untuk mengetahui perbedaan kinerja keuangan antara PT. Telekomunikasi
Indonesia, Tbk. dan PT. XL Axiata, Tbk. yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia.
Variabel yang digunakan untuk membandingkan yaitu rasio Likuiditas (Current
Ratio dan Cash Ratio), rasio Solvabilitas (DER), dan rasio Rentabilitas (ROA,
ROE dan ROI). Penelitian ini bersifat komparatif dengan membandingkan kedua
perusahaan objek penelitian. Hasil analisis menunjukkan adanya perbedaan yang
signifikan kinerja keuangan antara PT. Telekomunikasi Indonesia, Tbk. dan PT.
XL Axiata, Tbk. Hal ini ditinjau dari analisis Likuiditas, Solvabilitas dan Rentabilitas
yang telah dilakukan. Dari hasil penelitian tersebut terdapat perbedaan yang
signifikan kinerja keuangan kedua perusahaan objek penelitian, PT.
Telekomunikasi Indonesia, Tbk. dianggap lebih memiliki kinerja keuangan yang
lebih baik dibandingkan dengan PT. XL Axiata, Tbk.
Kata kunci: Perusahaan
Telekomunikasi, Kinerja Keuangan dan Rasio Keuangan
Penulis: Mely Mariam Mailakay,
Marjam Mangantar, Dedy N. Baramuli
Kode Jurnal: jpmanajemendd170533