SISTEM PENGELOLAAN OBAT DI PUSKEMAS DI KECAMATAN RAMBAH SAMO KABUPATEN ROKAN HULU - RIAU
ABSTRAK: Telah dilakukan
penelitian tentang sistem pengelolaan obat di Puskesmas Kecamatan Rambah Samo,
Kabupaten Rokan Hulu. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahuipengelolaan
obat di puskesmas ditinjau dari aspek perencanaan, permintaan,penerimaan,
penyimpanan, pendistribusian, serta pencatatan dan pelaporan obatberdasarkan
Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 30 Tahun 2014 tentang StandarPelayanan
Kefarmasian di Puskesmas. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian observasional
yang bersifat deskriptif analitik. Responden berjumlah 4 (empat) orang yang
terdiri dari petugas pengelolaan obat yang ada di Puskesmas Kecamatan Rambah Samo
yaitu Puskesmas Rambah Samo I dan Puskesmas Rambah Samo II. Pengumpulandata
dilakukan dengan teknik wawancara bebas terpimpin serta pengamatan terhadap fisik
ruangan dan dokumen terkait pengelolaan obat. Hasil penelitian pengelolaan obatdi
Puskesmas Rambah Samo I sangat baik dengan persentase 89,81% dan pada Puskesmas
Rambah Samo II kategori baik dengan persentase 66,20%. Terdapat perbedaan
signifikan pengelolaan obat di Puskesmas Rambah Samo I dan Puskesmas Rambah
Samo II, dimana nilai p = 0,033 (p < 0,05).
Kata kunci: obat, Pengelolaan,
puskesmas
Penulis: Husnawati, Fina
Aryani, Azmi Juniati
Kode Jurnal: jpfarmasidd160671